Keterampilan Menulis Teks Ceramah dengan Menggunakan Model Pembelajaran Problem Based Learning Berbantuan Media Audiovisual

Muhammad Khoirurriza. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis teks ceramah dengan menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning berbantuan media audiovisual untuk peserta didik kelas XI SMA Negeri 1 Nalumsari. Metode penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas. Data diperoleh dengan menggunakan catatan lapangan, observasi, tes, dan dokumentasi berupa tugas dalam LKPD. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Problem Based Learning berbantuan media audiovisual dapat meningkatkan keaktifan peserta didik dalam pembelajaran menulis teks ceramah. Peningkatan dimaksud dapat dilihat dari persentase keaktifan 60% pada siklus I menjadi 92% pada siklus II. Selain itu, model pembelajaran Problem Based Learning berbantuan media audiovisual dapat meningkatan keterampilan menulis teks ceramah persusif. Hal ini dapat dilihat dari hasil menulis peserta didik yang mencapai KKM pada siklus I sebesar 56% meningkat menjadi 88%.

untuk lebih jelasnya silahkan download file dibawah ini

PTK MENULIS TEKS CERAMAH_MUHAMMAD KHOIRURRIZA

REFLEKSI PTK TEKS CERAMAH_MUHAMMAD KHOIRURRIZA